Monday, November 30, 2009

To be a Spesial One (特別な人)


“We met, we laughed, we held on fast and then we said goodbye…”
Melodies of Life (English ver.) – Emiko Shiratori



Baru-baru ini aku berpikir tentang sesuatu yang salah dengan diriku. Hmm.. begitu mudahnya orang melupakan aku dalam hidupnya. Datang dan berlalu begitu saja. Tak pernah menoleh dan kembali lagi. Rasanya…. rasanya…. kok jadi seperti ‘sesuatu’ ya….

Kadang orang lain… separah-parahnya, masih ada orang-orang yang mencari, orang-orang yang kembali padanya. Kekasih yang cengeng, manja dan hobi marah-marah pun, seseorang pasti akan berusaha untuk meraihnya kembali. Hahaha… apa ini hanya perasaanku saja ya… karena akhir-akhir ini rasanya keberadaanku mulai fade out… dan parahnya sepertinya tidak ada yang sadar!

Ketika ku menghilang, rasanya tidak akan ada yang mencariku. Di dunia bagian mana kah keberadaanku dirasa berarti? Mungkin aku belum menemukannya.

Sepertinya aku harus berpikir dengan lebih jernih lagi. Tanpa intervensi dari siapa pun dan dari suasana apa pun.

Mulai cuek dengan sms – sms.

Mulai benci ditelpon, dan hampir tidak pernah menelpon.

Deactivate my facebook.

Try to isolate myself from others.


Dan ternyata, sahabat-sahabatku mencariku. Sungguh-sungguh sahabat yang selama ini SELALU mencariku. Those who always be with me….

Terharu sekali. Dalam proses menghilang-ku, mereka mencariku…. Damn, betapa piciknya aku berpikir. Betapa nggak ikhlasnya aku berbuat baik sama orang lain, dan mengharap balasan untuk dicintai juga.

Yeah, at least bener juga kata Azam (lagi?), (kalau nggak salah seperti ini) “… only true friends or [errr--- lover] would stay…”

Thanks friends, yang nggak beranjak meninggalkanku dalam keadaan apa pun, walaupun aku sakit, jelek, ataupun jahat. Dan mungkin aku memang tidak se-“berharga” itu bagi yang melewatkanku. “Beruntungnya mereka, yang kamu pikirkan,”. Ya, mungkin, walaupun mereka belum tentu memikirkan aku. Tapi aku beruntung, masih dikelilingi kalian.

My best friends, arigatou…

Mungkin aku masih butuh berpikir beberapa saat lagi, baru aku bisa fade in lagi….



“There's no need to be No. 1
you've always been a very special only one.”
Sekai ni Hitotsu dake no Hana - SMAP


PS: thanks too for my MP friends who always cheer me up with their comments, membuatku tidak pernah merasa sendirian

1 comment:

  1. memahami manusia itu sulit , apalagi memahami diri sendiri, liatin aja orang2 sekitar kita, ga usah komentar bayangkan kita diposisi mereka,,telaah semua yang mereka lakukan,,trus cari apa yang bisa diterima dan dipahami dan itu ga gampang jadi kita tiap hari belajar menerima orang



    nasehatku buat teman yang suka menyepi,,hehe

    setiap orang datang dan pergi,,tapi sahabat selalu dihati...
    asalkan Allah ga lupain kita masih save kan

    ReplyDelete